Jppos.id || Jakarta Pusat – Tiga Pilar Kecamatan Tanah Abang menggelar patroli ke Posko Terpadu, dalam rangka pengamanan malam takbiran Idul Fitri 1 Syawal 1444 H, Jumat (21/4/2023) malam.
Patroli Tiga Pilar ini melibatkan Babinsa Koramil 05/Tanah Abang Kodim 0501/JP, Bhabinkamtibmas Polsek Metro Tanah Abang, Satpol PP bersama unsur masyarakat lainnya.
Danramil 05/TA Mayor Arh Saryono mengatakan, seluruh aparat Tiga Pilar wilayah Kecamatan Tanah Abang mengikuti kegiatan patroli ini.
“Kami Tiga Pilar Kecamatan Tanah Abang melaksanakan patroli pengamanan malam takbiran dan monitoring pelaksanaan pengamanan di Pos Terpadu dan Pos Pelayanan,” ujar Danramil.
Lebih lanjut Danramil menyampaikan, sasaran pengamanan adalah masyarakat dan obyek keramaian wilayah Tanah Abang.
“Sasaran pengamanan adalah masyarakat dan obyek keramaian serta kendaraan di tempat belanja untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan kemacetan. Aparat juga menyampaikan kepada masyarakat juga secara humanis,” pungkasnya.
(Sumber Kodim 0501/JP)