Jppos.id || Bekasi Kota – Untuk antisipasi kenakalan remaja dan sosialisasi Bahaya Narkoba,Polsek Jatiasih sambangi SMK Karya Mandiri,Kegiatan tersebut diikuti oleh Kurang lebih 130 siswa dari Kelas 10 dan kelas 11 SMK Karya Mandiri,yang bertempat di SMK Karya Mandiri Rt 01/05 Kel. Jatisari Kec.Jatiasih,Kota Bekasi, Jumat,(17/02/2023).
Sebagai Narasumber kegiataan sosialisasi kenakalan remaja dan bahaya narkoba tersebut Aiptu Umy Reswati selaku panit I Bimas polsek jatiasih dan Aipda Suyatno anggota Reskrim yang didampingi oleh Aipda Maulana monitoring wilayah.
Kegiataan ini juga di ikuti oleh Kepala Sekolah SMK Karya Mandiri Aminudin SE,Para Wakil Kepala Sekolah,Guru BK dan Para Dewan Guru lainnya.
Sampai acara ini selesai kegiataan ini berlangsung Aman dan lancara dan para siswa SMK Karya Mandiri tampak antusias dalam mengikuti sosialisasi tersebut di akhir acara para narasumber juga berpesan bila ditemukan permasalahan agar dapat menghubungi polsek jatiasih atau bhabinkamtibmas.(rilis erf)