Baksos Donor Darah TNI AD Kodim 0203/Lkt Dalam Rangka Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2020

JPPOS.ID | Kota Binjai, Sumatera Utara – Bertepatan sehari setelah terlaksananya Pilkada serentak di Indonesia khususnya di Kota Binjai Sumatera Utara, hari ini Kamis (10/12/2020) tepat Pukul 08.00 WIB pagi tadi telah dilaksanakan kegiatan Bakti Sosial Bakti TNI Donor Darah dalam Rangka memperingati Hari Juang TNI AD Tahun 2020.

Pelaksana kegiatan sendiri oleh PMI Kota Binjai dan bertempat di Aula Makodim 0203/Lkt Jl. Jenderal Sudirman No. 100 Binjai, turut hadir dalam Giat Bakti Sosial Dandim 0203/Lkt Letkol Inf Bachtiar Susanto, Kasdim 0203/Lkt Mayor Inf Tiertona Arga, para Pasi Kodim 0203/Lkt, para Danramil jajaran Kodim 0203/Lkt, Ketua Persit KCK Cabang XXXII Kodim 0203/Lkt beserta pengurus.

Rangkaian acara dimulai dengan melaksanakan protokol kesehatan lengkap sesuai anjuran pemerintah dan tentunya terlebih dahulu mengecek suhu badan, tensi suhu tubuh dan rangkaian persyaratan lain seperti pada umumnya pelaksanaan donor darah yg dilaksanakan oleh tim PMI.

Tak lupa setelah kegiatan para peserta donor darah diberikan puding dan obat penambah darah. Peserta donor darah total awalnya sebanyak 115 orang terdiri dari
Pers Kodim, Pers Yon Arhanud, Pers Polresta Binjai, Pers Denpom, Pers Rumkit, Pers Minvetcad, Pers Persit Dim Lkt, dan Pers FKPPI. Namun dari peserta awal yang terdaftar yang dapat diambil darahnya sesuai aturan kesehatan hanya sebanyak 87 orang, rangkaian donor darah hari ini berakhir pada Pukul 11.00 WIB dan berjalan lancar. (SP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *