JPPOS.ID||LUWUK(BANGGAI) – Personel Polres Banggai mengawal ketat pendistribusian logistik Pilkada Serentak tahun 2020 dari gudang KPU ke sejumlah PPK di wilayah Kabupaten Banggai.
Dalam pendistribusian logistik dengan menggunakan mobil truck tersebut, personel Polres Banggai dilengkapi dengan senjata laras panjang.
Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK MH, mengungkapkan, pengawalan dilakukan untuk memperlancar jalannya pendistribusian logistik Pilkada agar sampai ke PPK dengan Aman.
“Ini adalah bentuk dukungan Polri guna mengawal dan mensukseskan Pilkada Serentak yang merupakan Agenda Nasional,” ungkap AKBP Satria, Minggu (6/12).
AKBP Satria mengatakan, untuk mengamankan logistik di PPK, pihaknya juga akan melakukan menerjunkan personel Polsek untuk dilakukan mengatisipasi terjadinya ancaman dan gangguan.
“Seluruh tahapan dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 ini akan terus dikawal agar dapat berjalan dengan lancar,” kata Perwira dua melati ini.
Demi suksesnya perhelatan pesta demokrasi, AKBP Satria kembali mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kodusifitas kamtibmas dengan tidak memutus silaturahmi hanya karena berbeda pilihan.
“Kami mengimbau seluruh masyarakat tetap jaga tali persaudaraan, kita semua adalah saudara. Mari kita sukseskan pesta demokrasi ini agar berjalan Aman, Lancar dan Sehat hingga selesai,” imbau AKBP Satria.
(Revino/JP – Humas Polres Banggai)