JPPOS.ID Rohil
Kuba- Rumah kediaman Burhanudin di Kepenghuluan Sungai Pinang Kecamatan Kubu Babussalam (Kuba) ternyata pernah jadi sejarah tempat yang memangkan Amansyah untuk jadi Anggota DPRD Rokan Hilir (Rohil).
Demikian hal itu diungkapkan Pikam salah seorang mahasiswa, saat memberikan sambutan dalam kampanye dialogis pasangan Afrizal Sintong – H Sulaiman (AMAN), Rabu (14/10/2020) sore.
Dikatakan Pikam, untuk Pilkada tahun 2020 ini, rumah kediaman Burhanudin sengaja meminta pasangan AMAN untuk melakukan kampanye. Karena tahun ini, masyarakat Sungai Pinang menyatakan sepakat untuk mendukung AMAN menjadi bupati dan wakil bupati Rohil periode 2021-2024.
Selain Amansyah, Abu Khoiry juga pernah kampanye di rumah ini dan berhasil duduk juga di DPRD. Selain itu, pada 2019 kemarin Syahrin Usman juga kampanye dirumah ini dan berhasil menang menjadi anggota DPRD Rohil saat ini.
“Pasangan AMAN merupakan calon keempat yang kampanye disini. Mudah mudahan, nomor urut empat ini juga menang jadi bupati dan wakil bupati Rohil,” ungkap Pikam.
Diungkapkan Pikam, Sungai Pinang merupakan kampung pelajar karena adanya pesantren dan kampus Dar Aswaja. Mereka selaku mahasiswa juga sepakat mendukung pasangan milenial itu.
“Mudah mudahan yang milenial ini membawa semangat baru, dan perubahan baru untuk Rokan Hilir,” harapnya.
Sementara Antobitu tokoh masyarakat, dalam pidato singkatnya mengucapkan bahwa Rokan Hilir kedepannya harus aman dalam segala hal baik itu aman infrastruktur, aman ekonomi dan aman kesehatannya.
Oleh sebab itu, dia mengajak masyarakat Sungai Pinang 9 Desember nanti harus memilih AMAN. “Banyak aman disini bapak ibu, termasuk Amansyah, tapi kali ini kita pilih AMAN Afrizal Sulaiman,” jelasnya.
Melihat hal itu, Calon wakil bupati H Sulaiman merasa bertambah semangat karena melihat semangat warga Sungai Pinang yang selalu kompak dalam memberi dukungan kepada pasangan AMAN yang dipercaya sebagai pembawa perubahan.
Diungkapkan Sulaiman, jika terpilih ia tidak akan melupakan Sungai Pinang karena ibunya merupakan salah satu mahasiwi Dar Aswaja di Jurusan pendidikan agama islam (PAI). “Dengan semangat dukungan ini, terutama kaum milenial kami yakini nomor empat InshaAllah menang,” ujarnya.
Akhir Rambe